Laptop Pertama Di Dunia Dengan Tenaga Surya

Laptop Pertama Di Dunia Dengan Tenaga Surya - Perusahaan asal Spanyol telah memperlihatkan empat netbook terbaru mereka pada ajang LibreMeeting yang disponsori oleh Free Knowledge Foundation di Madrid. di antara netbook terbaru tersebut, terdapat dua buah model netbook super ramah lingkungan yang mendukung panel surya dan terbuat dari bahan bio plastik.


Perangkat ramah lingkungan tersebut dijual di kisaran harga 130 sampai 160 euro atau 180 sampai 220 dolar AS, dengan bobot 700 gram, menggunakan sistem operasi Linux dan prosesor berkecepatan 400MHz.

iUnika telah menempatkan memori flash sebesar 64GB sebagai media simpan, RAM sebesar 128MB, WiFi dan 10/100 Ethernet untuk konektivitas. Netbook dengan layar 8 inci ini mampu mendukung resolusi 800x480 pixel.

Meski ada versi yang menggunakan panel surya pada casing berbahan bio plastik yang dapat didaur ulang, tampak dari gambar panel tersebut tidak cukup untuk memproduksi daya lebih dari 4 watt. dengan konsumsi daya yang sekitar 3-4 watt, kemungkinan besar panel surya tersebut hanya cukup untuk menyimpan data sesaat setelah baterai habis dan melakukan shutdown dengan baik. Akan tetapi, usaha membuat netbook ramah lingkungan tersebut patut diacungi jempol.

Semoga Bermanfaatr.. ^^

sumber: http://www.menjelma.com/2011/04/laptop-pertama-di-dunia-dengan-tenaga.html

4 Juta iPhone 4S Terjual dalam Tiga Hari

4 Juta iPhone 4S Terjual dalam Tiga Hari - Apple Inc, pada hari Senin mengatakan bahwa mereka mencapai penjualan yang bagus untuk iPhone terbarunya. iPhone 4S berhasil terjual sebanyak 4 juta unit di tiga hari pertama penjualan smartphone baru itu di pasaran.
http://cache.gawkerassets.com/assets/images/4/2010/06/500x_iphone4reviewshot.jpg
Banyaknya ketersediaan di banyak negara dan operator telekomunikasi, iPhone 4S mulai dijual pada 14 Oktober lalu, berhasil menyaingi penjualan iPhone 4 yang terjual 1,4 juta unit dalam tiga hari pertama penjualannya. Demikian seperti dilansir Reuters.

Diluncurkan satu hari sebelum meninggalnya pendiri Apple, Steve Jobs, awalnya iPhone 4S ini menimbulkan banyak kekecewaan karena tidak jauh berbeda dari iPhone sebelumnya. Tapi antisipasi aplikasi suara "Siri" membantunya membuat rekor online pre-order pada 7 Oktober lalu.

Apple menerima lebih dari 1 juta pesanan secara online dalam 24 jam pertama ketika iPhone 4S tersedia untuk pre-order, melebihi 600 ribu pre-order yang diterima untuk iPhone 4 saat diluncurkan.

Analis Wall Street, mengharapkan Apple berhasil menjual sebanyak 25 juta sampai 30 juta iPhone dalam tiga bulan terakhir tahun ini.

iPhone 4S ini akan tersedia di lebih dari 22 negara pada 28 Oktober nanti dan lebih dari 70 negara pada akhir tahun ini.

sumber: OKEZONE